Daerah Terpencil Kekurangan Da'i


JAKARTA -- Daerah-daerah terpencil dan tertinggal yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia sangat membutuhkan kehadiran dai--juru dakwah Islam. Wakil Ketua Pimpinan Majelis Tabligh dan Dakwah Khusus (MTDK) PP Muhammadiyah, Fakhrurazi Reno Sutan, mengungkapkan, saat ini, permintaan terhadap dai dari berbagai daerah terpencil dan tertinggal Rata Penuhsangat tinggi.

Namun, tingginya permintaan terhadap dai belum mampu terpenuhi karena terbatasnya kader dai yang siap dikirim ke daerah-daerah pelosok. ''Tak mudah mencari dai yang siap dikirimkan ke daerah terpencil,'' ungkap Fakhrurazi saat berkunjung ke Republika, Selasa (31/3). Terbatasnya sumber daya manusia, kata dia, menjadi salah satu kendala yang harus segera diatasi.


Menurut Fakhrurazi, untuk mencari dai yang akan dikirimkan ke Kepulauan Nias saja membutuhkan waktu berbulan-bulan... (Republika, Rabu 1 April 2009)

Inilah tantangan dakwah daerah terpencil yang dihadapi. Oleh karenanya sebagai pelaksana dilapangan MTDK (Majelis Tabligh dan Dakwah Khusus) saat ini telah menerjunkan 157 Dai pendamping diberbagai daerah terpencil dan terasing diseluruh Indonesia. dan Alhamdulillah, atas izin Allah pejuang para Dai pendamping tersebut telah berhasil membina lebih dari 86.875 orang masyarakat terpencil.

Dan ditahun 2009/2010 ini MTDK PP. Muhammadiyah akan mengusahakan penambahan pengiriman Dai pendamping kedaerah terpencil dan tertinggal sebanyak 100 Dai. Tanpa dukungan semua elemen masyarakat dan pemerintah, maka program ini tidak akan terlaksana dengan baik.

Untuk itu bantuan bapak/ibu sangat kami butuhkan dalam menafkahi biaya hidup para dai ditempat tugasnya. Maka salurkanlah bantuan tersebut melalui rekening

Bank Mandiri Cabang Cut Meutia,
Nomor: 123-00-453436-0
a.n. PP Muhammadiyah QQ MTDK
bukti transfer dikirim ke MTDK PP Muhammadiyah Telp. Fax: 021-3193 4747

Atas dukungannya kami ucapakkan terima kasih. Semoga Allah SWT membalas dengan pahala yang berlipat ganda. Amin


MTDK PP. Muhammadiyah
Jl. Menteng Raya 62, Jakarta Pusat 10340
Telp/Fax: 021-3193 4747
http://www.dakwah-terpencil.blogspot.com

Belum ada Komentar untuk "Daerah Terpencil Kekurangan Da'i"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel